Komunitas Indonesia Berbagi Pendidikan


Selasa, 29 Oktober 2024

BERBAGI DAN BERKOLABORASI KE-6: WEBINAR CERITA INSPIRATIF SAHABAT TEKNOLOGI LINTAS PROVINSI

 

Kegiatan Berbagai dan Berkolaborasi ke-6 penulis laksanakan bersama Sahabat Teknologi Provinsi Sumatra Barat (Winda Nur Mentari, M.Pd.), Lampung (Heti Wirianti, S.Pd.), Bangka Belitung (Hasniati, S.Pd.SD), Sumatra Selatan (Delvi Putrin, S.Pd.), dan Sulawesi Tenggara (Fitriyanti Dwi Anggraeni, S.Pd).

Perencanaan kegiatan dikoordinasikan melalui group WA. Langkah-langkah yang dilakukan di antaranya menyepakati tema dan waktu webinar, berbagi tugas dan peran, mencoba mencari keynote speaker, dan lain-lain.
Kegiatan webinar kolaborasi TARI SATE (Cerita Inspiratif Sahabat Teknologi) lintas provinsi dilaksanakan pada tanggal 22 Oktober 2024, pukul 20.00 -21.30 Wita yang dihadiri oleh 81 orang peserta dari berbagai provinsi.

Share:

Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar

Blogger news

Translate

Mengenai Saya

Foto saya
Saya seorang guru yang fakir ilmu, selalu merasa kurang, dan haus pengetahuan. Untuk itulah saya memutuskan untuk menjadi seorang guru pembelajar. Ada banyak pendidikan dan pelatihan yang pernah saya ikuti, di antaranya Diklat Calon Kepala Sekolah, Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 9, Literasi Digital, Diklat Komite Pembelajaran Program Sekolah Penggerak, Gemini AI, Wardah Inspiring Teacher, Video Content Creator Mastery, Bimtek Mengenal Anak Kesulitan Belajar di PMM, TOT Bela Negara, Mental, & Spritual Tingkat Nasional, Pembelajaran Berbasis TIK (PEMBATIK), dan masih banyak lagi. Selain itu, saya juga aktif di berbagai kegiatan organisasi sosial kemasyarakatan, di antaranya sebagai pengurus Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pramuka Tingkat Daerah NTB, Sekretaris MGMP Bahasa Indonesia Lombok Barat, Sekretaris Komunitas Guru Penggerak Angkatan 9 Lombok Barat, dan lain sebagainya. Pendidikan formal dari SD sampai SMA saya tempuh di kota kelahiran Narmada. Sementar itu pendidikan sarjana (S1) di Universitas Mataram dan pascasarjana (S2) di Universitas Negeri Malang. Di luar kegiatan pendidikan, saya memiliki hobi mendaki gunung dan bertualang.